Kota Majalengka dulunya hanya terkenal sebagai lumbung padi nya provinsi Jawa Barat, akan tetapi kini mulai dikenal dengan destinasi wisata alamnya yang memiliki keindahan yang tak ada habisnya.
Majalengka sendiri memiliki perpaduan dataran rendah di bagian utara dan juga memiliki wilayah perbukitan di bagian tengah yang membuat kota ini memiliki berbagai jenis tempat wisata yang dapat di explore. Berikut beberapa ulasan rekomendasi tempat wisata di Majalengka.
1. Desa Wisata Bantaragung
image credit @nizaramrullah
Desa Wisata Bantaragung Sukabumi ini berada di Kawasan kaki gunung Ciremai dengan ketinggian 1100 mdpl, oleh sebab itu wisatawan yang datang akan merasakan hawa sejuk pegunungan dan disuguhi oleh pemandangan luar biasa.
image credit @Desa Wisata Bantaragung
Di des aini juga terdapat banyak pilihan tempat wisata,diantaranya Bumi Perkemahan Awi Lega,Curug Cipeuteuy,Bukit Batu Semara,Batu Asahan,Puncak Pasir Cariu dan Terasiring sawah Ciboer Pass.
Harga tiket masuk : Rp 15.000,-/org
Jam Buka : 24 jam
Lokasi : Jl.Ciboer,Bantaragung,Sindangwangi,Kabupaten Majalengka,Jawa Barat
2. Bukit Mercury Sayang Kaak
image credit @mmooeeeee
Bukit Mercury Sayang Kaak ini merupakan tempat wisata di Majalengka yang tergolong masih baru. Tempat wisata ini sebenarnya adalah bumi perkemahan namun diperbagus dengan ditambahnya fasilitas baru dan spot-pot tempat selfie. Meskipun tergolong baru tetapi tempat wisata ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan baik hari libur maupun hari biasa.
image credit @akarifqulmaula
Harga tiket masuk : Rp 15.000,-/org
Jam Buka : 07.00-17.00
Lokasi : Cibuluh Blok,Tejamulya,Argapura,Kabupaten Majalengka,Jawa Barat
3. Terasering Panyaweuyan
image credit @majalengkatrip
Terasering Panyaweuyan ini merupakan tempat wisata di Majalengka yang sedang hits akhir-akhir ini. Pesona keindahan alamnya yang mampu menyihir mata siapapun yang datang ke sana. Terasiring Panyaweuyan ini sebenarnya bukanlah sawah, akan tetapi perkebunan sayur dan bawang. Waktu yang cocok untuk berkunjung ke tempat ini adalah pada pagi hari,karena perpaduan matahari pagi serta hijau nya pemandangan akan tambah memperindah pemandangan.
image credit @majalengkatrip
Harga tiket masuk : Rp 5.000,-/org
Jam Buka : 07.00-17.00
Lokasi : Sukasari Kidul,Argapura,Kabupaten Majalengka,Jawa Barat
4. Gunung Tilu Girimukti
image credit @risma_sumyati
Gunung Tilu Girimukti yang berada di Majalengka ini di sebut-sebut memiliki segudang misteri. Namun seiring berjalannya waktu Kawasan ini dijadikan wisata alam oleh penduduk setempat dan lokasi beserta infrastruktur menuju destinasi ini sudah semakin membaik.
image credit @indoflashlightjabar
Gunung yang berjumlah tiga tersebut memiliki karakter dan ciri khas yang berbeda-beda. Bukit pertama nyaris semuanya di dominasi oleh tebing, bukit ke dua mirip dengan batuan yang menumpuk dan bukit yang terakhir seperti bukit-bukit biasanya.
Lokasi : Girimukti,Kasokandel,Majalengka
5. Situ Cipanten
image credit @risma_sumyati
Situ Cipanten Majalengka merupakan destinasi wisata alam dengan panorama yang sangat apik. Belakangan ini Situ Cipanten menjadi naik daun karena banyaknya wisatawan yang mengunggahnya di media sosial.
image credit @nitabalweel
Di wisata ini menyuguhkan berbagai spot wisata kekinian yang bisa digunakan untuk berfoto. Diantaranya ada perahu titanic,jembatan cinta,area outbond,sepeda air dan masih banyak lagi.
Untuk para wisatawan yang ingin bermalam di kawasan ini bisa sekali,karena sudah ada penginapan yang dekat dengan lokasi tempat wisata yang bisa dituju dengan menggunakan kendaraan pribadi ataupun transportasi umum.
Harga tiket masuk : Rp 5.000,- sampai Rp 10.000,-/org
Jam Buka : 08.00-17.15
Lokasi : Gn.Kuning,Sindang,Kabupaten Majalengka,Jawa Barat